DPD LDII Kabupaten Magelang Gelar Pengajian Takmir Masjid, Serukan Semangat Kurban Jelang Idul Adha

Sawangan, Magelang,  — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kabupaten Magelang menyelenggarakan pengajian khusus bagi para takmir masjid pada Selasa, 6 Mei 2025. Kegiatan ini berlangsung di Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin, Sawangan, dan dihadiri oleh para pengurus masjid binaan LDII dari berbagai wilayah di Kabupaten Magelang.

Ketua DPD LDII Kabupaten Magelang yang juga pengasuh Pondok Pesantren Sabilul Muttaqin, KH. Modrik Santoso, S.Pd., MM.Pd., dalam sambutannya mengajak seluruh pengurus masjid untuk turut serta menyukseskan ibadah kurban pada Idul Adha 2025. Ia menekankan pentingnya memberikan keteladanan dan motivasi kepada warga LDII agar semangat dalam berkurban. Ia juga mengingatkan pentingnya memastikan hewan kurban memenuhi syarat baik dari sisi syariat maupun kesehatan.

Hewan kurban, ilustrasi AI

“Kurban adalah bentuk ibadah yang penuh keutamaan. Rasulullah SAW bersabda: 'Tidak ada amalan anak Adam yang lebih dicintai Allah SWT di hari raya kurban selain menyembelih hewan kurban.' (HR. Abu Daud). Mari jadikan Idul Adha sebagai momentum meningkatkan ketakwaan dan kepedulian sosial,” ujar KH. Modrik.

Pengajian ini juga membahas teknis pelaksanaan kurban serta manajemen distribusi daging agar tepat sasaran. DPD LDII Kabupaten Magelang berharap kegiatan ini memperkuat peran takmir masjid dalam menyukseskan ibadah kurban tahun ini. (indi)

Posting Komentar

0 Komentar